Renovasi Gedung
- by: sagara
- -
- Monday, 3 April 2017
Mempunyai gedung yang indah dan bagus memang di idam – idamkan semua orang. Termasuk dengan karyawan Sagara. Berkat kerja sama dan kekompakkan yang kita lakukan di Sagara. Akhirnya kantor tercinta kami diubah lagi menjadi lebih rapi dan pastinya menjadi lebih bagus.
Sedikit cerita, kantor kami ini beralamat di Perkantoran Buncit Mas Blok C3A yang berada di Jalan Mampang Prapatan Raya No 108, Jakarta Selatan. Kami berada di kantor ini sudah sejak 2013 pertengahan tahun. Kami sudah beberapa kali melakukan perpindahan kantor dari mulai awalnya di Kranji, lalu pindah ke Kranggan. Di Kuningan pun kami pernah dan sebelum pindah ke Buncit Mas, kami sempat merasakan berada di daerah Tebet. Hingga akhirnya kami memutuskan untuk berpindah di perkantoran ini.
Dan awalnya kami menyewa kantor Buncit Mas ini hanya lantai 2 dan lantai 3 saja. Tapi sekarang dari Lantai 2 hingga lantai 4 kami sewa. Dan puing – puing bekas lantai 4 pun masih ada. Itu juga alasannya kenapa Kantor kami ingin diubah dari segi bentuk dan merenovasi beberapa ruangan dan yang bocor.
Ini adalah ruangan di lantai 2 kami. Sebelumnya seperti ini, bentuk dan tata ruang yang berada disini. Lantai 2 ini memang tidak terlalu berantakan seperti lantai 3. Karena yang berada di lantai 2 itu hanya 3 orang. Dan ruang meeting tamu juga berada di lantai 2. Ubin yang berwarna coklat dan tembok yang berwarna putih menjadi ciri khas kantor ini. Disini juga tidak terdapat atap – atap yang bocor. Sejauh ini, ruangan lantai 2 sangat nyaman. Karena AC yang jarang rusak membuat ruangan lantai 2 menjadi sejuk setiap saat.
Tetapi, lantai 2 sekarang sudah berubah bentuk, ruangan meeting yang tadinya tidak terlalu besar menjadi lumayan besar. Bukan hanya itu ruangan CEO Sagara pun menjadi lebih besar mirip sekali dengan ruang meeting namun ukurannya saja yang membedakan. Ruang meeting dan ruangan CEO Sagara memang sengaja didesain bersebelahan yang hanya di sekat oleh tembok yang terbuat dari gypsum karena untuk memudahkan Bapak CEO jikalau sering terdapat meeting yang berada di kantor Sagara. Nah, untuk ruangan admin dan finance juga berada disebelah ruangan CEO Sagara.
Ini adalah pemandangan baru setelah kantor Sagara dirubah.
Lanjut ke lantai 3, lantai 3 yang belum direnovasi. Ruangan ini sering sekali terjadi kendala berbagai macam. Dari mulai AC yang bocor membasahi meja – meja. Lalu kamar mandi yang atapnya rusak karena kebocoran dari pipa – pipa. Hingga westafel yang kran nya terbalik karena rusak. Ruangan ini adalah ruangan para developer IT. Dan jumlah orang – orang yang berada disini lebih banyak dibandingkan ruangan di lantai 3. Ruangan yang penggunanya lebih banyak, memang retan terjadi kerusakan – kerusakan.
Disini, diruangan ini akan direnov tapi bentuk dan sekat – sekatnya pun akan dihilangkan. Karena agar memudahkan developer – developer IT untuk bertanya – tanya jikalau terdapat masalah dalam pekerjaanya. Dan ini adalah pemandangan baru setelah ruangan lantai 2 diubah. Dan atap – atap yang rusak kini sudah kembali bagus dan tidak bocor – bocor lagi. Terasa seperti kantor yang baru ruangan di lantai 2. Karena bau cat masih lekat diruangan ini.
Dan ini adalah tampak dari lantai 4. Lantai 4 ini dipakai untuk ruangan sinfra. Karena ruangan ini baru sekali disewa oleh Sagara maka masih sangat berantakan sekali. Dan ini adalah wujud – wujud yang berada di lantai 4. Tapi memang kalau ruangan Sinfra selalu berantakan dengan barang – barang yang divisi ini miliki. Kamar mandi disini pun juga belum bisa digunakan karena masih sangat berantakan dan kemungkinan masih ada beberapa yang rusak. Jadi, apabila orang – orang dari Sinfra ingin ke kamar mandi mereka harus ke lantai 3. Dan ini adalah pemandangan lantai 4 yang belum direnovasi sama sekali.
Terlihat sekali pemandangan disini, amatlah berantakan. Berbeda dengan sekarang. Sekarang pemandangan lantai 4 yang sudah di renovasi tampak lebih rapi. Ini dia gambara – gambara di lantai 4 yang sudah di renovasi.
Tapi dengan begitu kami bersikeras untuk benar – benar mengubah kantor kami. Dan inilah ruangan lantai 4 yang akan dipakai oleh divisi Sinfra. Dengan ruang kamar mandi yang sekarang sudah layak untuk digunakan kembali. Para pekerja Sinfra pun tidak perlu untuk naik turun jika ingin pergi ke kamar kecil. Di lantai 4 ini juga terdapat mushollah Sagara, yang dahulunya di lantai 2.
Sekarang semua sudah berubah menjadi lebih rapi, bersih dan teratur. Untuk berlama – lama dikantor, karyawan akan semakin betah. Dan kami masih bersikeras untuk berusaha membuat kantor Sagara ini semakin lebih rapi dan pastinya juga membuat tempat – tempat yang asyik untuk para karyawan Sagara.